Hot Topics & Opinion

The Fed OTW Pangkas Suku Bunga 3x

Thursday , 21 Mar 2024

Bank sentral Amerika Serikat dalam FOMC meeting yang berakhir Rabu (20/3) melihat rencananya untuk menurunkan suku bunga tiga kali tahun ini masih relevan. Rencana pemangkasan suku bunga ini pernah diungkap dalam FOMC meeting Desember lalu. Bahkan setelah data pertumbuhan ekonomi menunjukkan penguatan dan inflasi Februari yang kembali merangkak naik. Investor sempat khawatir data makro tersebut akan mempengaruhi pandangan The Fed.

Indeks Dow Jones melonjak 400 poin dan mencetak rekor tertinggi barunya setelah mengetahui The Fed tidak mengubah sikapnya. Sejumlah komoditas juga mengalami lonjakan harga seperti logam mulia yang mencetak rekor baru tembus US$2200 per troy ounce. Kemudian harga pulp future di pasar Tokyo juga melonjak mendekati level all time highnya. Sementara harga komoditas energi seperti minyak mentah dan batu bara cenderung melemah.

Namun demikian The Fed juga menyatakan masih menunggu konfirmasi dari arah trend inflasi menuju target 2% sebelum memutuskan penurunan suku bunga acuannya. Merujuk pada prediksi The Fed, inflasi inti pada tahun ini sedikit naik menjadi 2,6% dari prediksi yang dibuat sebelumnya 2,4%. Jika tidak terdapat revisi kenaikan yang lebih tinggi lagi, penurunan suku bunga yang pertama kemungkinan dapat dilakukan secepatnya pada FOMC meeting 11-12 Juni mendatang.